Cara Memotret Milky Way Dengan Benar


Cara Memotret Milky Way

Gimana sih caranya memotret milky way itu? Dan sebenarnya milky way itu apa? Sebenernya cukup mudah untuk memotret milky way apabila kita mengetahui teknik dasar dari fotografi. Dan milky way ini adalah sekumpulan bintang yang membentuk seperti sungai bintang di atas langit. 

Apakah milky way terlihat dengan mata telanjang? Jawabnya iya, apabila polusi cahaya di daerah sekitar sangat sedikit atau minim. Itulah kenapa ketika di atas gunung atau di pantai yang masih sepi, kita bisa dengan mudahnya melihat milky way atau galaksi bima sakti ini.



TEKNIK DASAR FOTOGRAFI
  • Pertama harus mengetahui tentang apa itu Shutter Speed, yaitu kecepatan buka tutup jendela sensor untuk menerima cahaya. Semakin cepat shutternya dibuka semakin sedikit cahaya yang masuk, kalau semakin lama shutternya dibuka berarti semakin banyak juga cahaya yang masuk.
  • Kedua yaitu Aperture atau biasa disebut F-Number, yaitu besar kecilnya bukaan pada lensa dan ini setiap lensa kadang berbeda bukaanya. Jadi apabila bukaan lensanya besar semakin banyak pula cahaya yang dapat diterima oleh sensor dan bila bukaan besar, F-numbernya jadi kecil contoh F2. Dan bila bukaannya kecil maka F-numbernya jadi besar contoh F16.
  • Ketiga adalah ISO, yaitu ukuran sensifitas sensor kamera terhadap cahaya. Semakin tinggi ISO maka sensor semakin sensitif terhadap cahaya. Jadi kalau kita menggunakan ISO yang tinggi semakin terang pula gambar yang dihasilkan tapi efeknya adalah noise menjadi banyak. Begitu pula sebaliknya semakin kecil ISO yang digunakan semakin gelap juga gambar yang dihasilkan, tapi noise jadi berkurang.
Nah, selanjutnya adalah alat apa saja sih yang dibutuhkan untuk memotret milky way? Jadi untuk memotret miilky way ini memang agak ribet karena kita harus menyiapkan beberapa alat yang memang sangat dibutuhkan selain kamera ya tentunya, dalam memotret milkyway ini. Trus alatnya apa saja, kita cek list dibawah ini.


ALAT YANG DIBUTUHKAN
  1. Tripod, jadi tripod ini adalah alat yang sangat penting untuk memotret milkyway karena, kita akan bermain dengan speed -speed lambat ketika memotret milkyway ini.
  2. Shutter Release, ini berfungsi ketika memotret gambar agar tidak goyang. Dengan shutter release kita tidak akan menyentuh body kamera saat memencet shutter. Tapi ini bisa diakali dengan timer di kamera.
  3. Senter, ini berfungsi untuk memberi bantuan cahaya terhadap objek yang kita inginkan. Jadi terkadang kita butuh untuk melukis cahaya apabila memang ingin menambahkan objek dalam memotret milky way ini.
Alat untuk memotret milkyway

Oke, setelah semua siap dan paham muncul pertanyaan lagi gimana caranya mengetahui posisi milkyway yang akan kita foto. Nah, kebetulan untuk artikel gimana caranya mengetahui posisi milky way sudah saya buat. Jadi bisa langsung cek aja link di bawah ini.


Setelah tahu caranya mengetahui posisi dari milky way tersebut. Selanjutnya adalah gimana cara mengatur settingan kamera agar bisa mendokumentasikan milky way ini. Langsung cek dibawah ini.


SETTINGAN KAMERA UNTUK MEMOTRET MILKY WAY
  1. Pertama kita setting shutter speed serendah mungkin apabila kita menggunakan lensa kit. Kita bisa setting antara 25-30 detik, untuk lensa kit saran saya pakai 30 detik, karena biasanya bukaan aperturenya tidak bisa besar.
  2. Kedua, kita setting Aperture sebesar mungkin. Bisa di set antara F-number 2.8 - 3.5, biasanya untuk kamera kit mentok di F3.5. Untuk kasus lensa kit saran saya memang di setting F3.5.
  3. Ketiga, kita setting ISO tinggi. Tapi jangan terlalu tinggi juga karena menyebabkan noise. Biasanya kalau untuk lensa kit, apabila cuaca bagus dan polusi cahaya minim bisa setting ISO antara 2500-5000.
Cara Memotret Milky Way

Nah, untuk contoh kasus settingan milkyway ini. Sebenernya banyak hal yang mempengaruhinya, kadang bisa karena polusi cahanya terlalu tinggi kadang cuacanya yang agak berkabut. Jadi memang banyak faktor yang menentukan, nah link di bawah ini adalah contoh kasus settingan milky way yang pernah saya buat, lansung cek aja biar tahu perbedaanya.

Pengaturan Kamera Untuk Motret Milkyway


Oke, apabila masih kurang paham bagaimana cara memotret milky way ini, bisa langsung tonton aja video yang sudah saya tampilkan diawal. Jangan lupa di Subscribe ya biar semangat bikin konten yang seperti ini lagi. Thank you...

2 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.